Minggu, 30 Desember 2012

designer & manufacture company

Yah disitulah saya sekarang bekerja , disebuah perusahaan manufaktur sebagai seorang designer produk dan bagian promosi yang merangkap seorang PPIC (Production  Planning  Inventory Control) .
Tugas saya adalah memastikan kapasitas produksi perusahaan  agar tidak berbenturan dengan order yang diterima, menyiapkan jadwal produksi  dan juga mendesain berbagai produk disertai beberapa spesifikasi yang cukupp njlimett.. mulai dari konsep dari segi estetika , konstruksi , fungsi , gambar kerja secara teknis sampai dengan menyiapkan gambar lampiran untuk dokumen buyer .. fiiuuhh

Buyer.. ya buyer  kita menyebut mereka dengan kosakata "agak sok" international ,karena target market dari perusahaan saya adalah orang luar negri , perusahaan kita memproduksi barang-barang furniture sampai dengan kelengkapan interior berbahan dasar limbah kayu atau istilah kerennya recycle wood.




nah inilah beberapa product dari perusahaan di tempat saya bekerja , dan juga contoh cover catalog product hasil design saya dengan proses berbelit-belit dengan memadukan standar branding saya mengikuti selera si bos dan juga pasar.. silahkan dinikmati  :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar